DITERIMA !!

Tepat tujuh bulan, musyawarah besar LPM Journal STMIK Amikom Yogyakarta memberi amanah kepada saya untuk menjadi Pimpinan Umum periode 2009/2010. Kebetulan kepengurusan periode ini adalah kepengurusan dengan waktu paling pendek, yaitu 7 bulan dimulai sejak Desember 2009 hingga Juli 2010. Dimaksudkan untuk normalisasi periode kepengurusan yang sejak dua periode sebelumnya mengalami perpanjangan masa kepengurusan. Serta untuk menormalkan segala teknis kerja yang ada di Journal. Dan ini adalah kepengurusan pertama yang dipimpin oleh perempuan. Merupakan sebuah kehormatan dan tantangan yang cukup berat untuk menjadi perempuan pertama dalam hal ini.

Banyak sekali yang didapat setelah memegang posisi ini. Pengalaman yang sangat berharga dan patut untuk terus diingat dan dipelajari. Membuat saya sadar akan susahnya menahkodai sebuah organisasi dengan jumlah anggota yang cukup banyak, serta pentingnya kerjasama tim dalam organisasi. Dalam hati kecil, pernah saya bertanya pada diri sendiri, apakah bisa saya dan teman-teman terpilih lainnya menyelesaikan satu periode kepengurusan ini? Akan jadi apa organisasi ini setelah saya pimpin? Apakah akan menjadi lebih baik atau malah mengalami kemunduran? Awalnya saya sanksi, tapi apalah daya. Semuanya memang harus dilakukan terlebih dahulu untuk mengetahui hasilnya. Hasil memang penting, namun bagi saya proses lebih penting dari apapun juga. Karna dari proses yang akan atau telah dilewati, sebuah pelajaran dan pengalaman itu akan hadir, memangsa orang-orang yang terlibat di dalamnya, mengeksekusi orang-orang yang tidak bisa bertahan dalam suatu kelompok dengan segala aturan yang ada, serta akan melahirkan orang-orang hebat di dalamnya. Adalah orang-orang yang bisa bertahan dan terus berjuang mempertahankan apa yang sudah ada dan mengembangkannya.

Tak mudah melakukan itu, namun saya selalu mencoba untuk melakukan yang terbaik untuk organisasi yang saya pimpin. Dan sekarang saya merasa lega karena sudah menyelesaikan tugas saya sebagai seorang pemimpin. Ya, tepat lima hari yang lalu saya telah demisioner. Laporan pertanggungjawaban pun diterima. Senang sekali ketika mendengar kata itu. Rasanya segala "beban" di pundak terangkat dan menjadi amat ringan.

Dan sekarang, saya mengucapkan selamat atas terpilihnya saudara Ngaliman sebagai Pimpinan Umum periode 2010/2011, semoga dapat menjadi pimpinan yang baik dan bijaksana, serta dapat membawa LPM Journal STMIK Amikom Yogyakarta menuju cita-citanya. Amin. ^^

Read More..