BT? Minum Kopi atau Teh Hangat!

Memang terasa aneh, tapi hanya dengan membawa secangkir kopi panas, maka rasa hangat akan menyebar dan membuat perasaan anda akan lebih nyaman, demikian penelitian yang dilakukan oleh para peneliti AS pada Kamis malam kemarin, dan penelitian ini membuktikan adanya hubungan antara rasa hangat secara fisik dan rasa hangat emosional.

"Rasa hangat fisik dapat membuat kita melihat orang lain secara lebih hangat, dan membuat kita sendiri lebih hangat, lebih terbuka dan lebih mudah percaya," demikian John Bargh, seorang profesor Psikologi di Yale University, Connecticut. Bargh dan Lawrence Williams dari University of Colorado, Boulder, melakukan beberapa rangkaian peneltian untuk menguji hubungan antara suhu badan dan kehangatan emosi. Mereka meminta orang untuk memegang secangkir kopi panas atau es kopi, dan kemudian dibersi sejumlah informasi mengenai orang lain dan diminta untuk menilai kira2 orang ini secara personal seperti apa.

Mereka yang memegang kopi panas jauh lebih sering mengatakan bahwa orang (subyek) tersebut memiliki kepribadian yang hangat dan ramah daripada mereka yang minum minuman dingin. Dalam penelitian kedua, para relawan memegang paking es atau pemanas instan sebagai evaluasi. Kemudian mereka diberitahu bahwa mereka akan menerima hadiah untuk teman atau untuk mereka sendiri. Mereka yang memegang pemanas instan ternyata lebih cenderung memberikan hadiah kepada teman, sedangkan mereka yang memegang paking es, akan lebih cenderung menyimpan hadiah itu sendiri.

"Hal ini menunjukkan adanya kecenderungan bahwa hal kecil seperti ini memiliki dampak terhadap tingkah laku seseorang," demikian kata Williams pada saat interview melalui telepon. Ia mangatakan bahwa studi ini menunjukkan bahwa informasi terhadap suhu - baik fisik maupun secara hubungan - diproses di bagian otak yang dikenal sebagai insular cortex, dan disinilah dibentuk juga pembentukan citra seseorang terhadap orang lain.

Ia mengatakan bahwa kemungkinan besar hal ini dikaitkan dengan masa kecil kita, ketika kita mengingat bahwa kedekatan fisik dan cinta mulai kita rasakan pada saat kita didekap oleh tubuh hangat orang tua kita. "Mandi Air hangat, minum teh atau kopi hangat, sup ayam hangat, jadi nggak salah kalau kita memang lebih suka merasakan hal hal ini." katanya.

Williams mengatakan bukan hal aneh jika kita lebih suka berkencan sambil minum kopi, dan katanya "Akan jauh lebih baik daripada kencan sambil makan es krim".

sumber: kapanlagi.com


0 Responses

yuk, bercuap :)